SELAMAT DATANG DI KATERING SARI RASA

Makanan Untuk Penderita Asam Urat

Apa sajakah makanan yang boleh dikonsumsi oleh penderita asam urat?

Jeruk nipis
Jeruk nipis memang memiliki rasa yang sangat masam. Akan tetapi dibalik rasa masamnya tersebut, jeruk nipis justru bisa membantu Anda dalam meredakan asam urat. Hal ini karena jerutk nipis mengandung asam sitrat. Asam inilah yang membantu Anda untuk menurunkan kadar penyakit asam urat. Agar bisa memperoleh manfaat dari jeruk nipis ini cukup mudah. Pertama Anda cukup memeras jeruk nipis dan menjadikannya minuman. Dengan mengkonsumsi sebanyak dua kali sehari, maka asam urat dalam tubuh bisa menjadi berkurang. Bagi Anda yang memiliki penyakit maag lebih baik konsultasi terlebih dahulu pada dokter.

Buah Apel
Selain jeruk nipis ada juga apel yang memiliki fungsi untuk menetralkan kadar asam urat yang tinggi pada tubuh. Apel bisa menjadi penurun kadar asam dalam tubuh karena mengandung asam malat. Jika Anda sudah menderita asam urat, disarankan untuk mengkonsumsi apel seusai makan. Entah dengan cara memakannya selagi segar atau bisa juga dijadikan sebagai jus. Selain mengandung asam malat, apel juga mengandung kadar anti oksidan tinggi yang mampu mengusir racun pada tubuh.

Makanan yang Mengandung Serat
Makanan kaya akan serat tidak hanya bisa membuat Anda cepat kenyang saja. Akan tetapi ternyata juga bisa membantu Anda untuk mengatasi asam urat. Wajar saja serta mampu menyerap asam urat dalam tubuh lebih bagus dan lebih maksimal. Setelah itu kadar asam terserap dan dikeluarkan melalui ginjal. Beberapa makanan untuk penderita asam urat yang mengandung serat adalah oats, pir, brokoli, wortel dan sebagainya.

dari berbagai sumber


Cari Menu Sari Rasa

Cetak Halaman Ini

Peta Sari Rasa

Formulir Kontak Sari Rasa

Nama

Email *

Pesan *