SELAMAT DATANG DI KATERING SARI RASA

Prediksi Kuliner 2014

Bisnis dan wisata kuliner tak pernah habis dibicarakan karena hal ini menyentuh kebutuhan pokok hidup manusia. Berbagai prediksi untuk kuliner di tahun 2014 secara garis besar dirangkum menjadi dua kelompok. Pertama, makanan berbasis bahan organik dan kedua, makan tradisional dengan kemasan modern. Ke dua hal itu secara ringkas disajikan sebagai berikut:

MAKANAN BERBAHAN ORGANIK

Makanan yang menggunakan bahan organik akan lebih banyak menjadi pilihan konsumsi masyarakat. Makanan organik dapat beli di rumah-rumah makan atau membeli bahan-bahan mentah untuk dimasak di rumah. Sayuran atau buah-buahan bahkan protein seperti ayam atau daging yang organik akan semakin dicari oleh banyak orang.

Soal harga tidak akan menjadi halangan karena terjangkau dan saat ini sudah banyak sumber pangan organik. Meski sedikit lebih mahal tapi tidak jauh dari sumber pangan yang non organik. Bahkan, kebiasaan makan di luar atau jajan, kebanyakan akan mencari restoran yang menawarkan makanan dari bahan organik. Alasan utamanya adalah demi dapat makanan sehat dan biaya kesehatan semakin kecil. Kesehatan juga memperlancar aktifitas kita setiap hari menjadi penuh semangat dan stamina prima.

MAKANAN TRADISIONAL DENGAN KEMASAN MODERN

Salah satu peluang usaha kuliner yang ditangkap pengusaha adalah mengubah makanan tradisional menjadi modern. Contoh yang terlihat jelas adalah masakan olah bebek, pecel, minumam ramuan tradisional dan lainnya. Di tahun lalu bermunculan masakan bebek dengan kekhasan masing menjadi  tren yang masih bertahan, bahkan berkembang di tahun 2014 ini.

Pecel dan lauk dadar telur serta gorengan dulu hanya dijual dengan kemasan di piring saja. Sekarang mulai muncul ide untuk menjual bumbu pecel cara baru. Hal baru itu meliputi cara  pengemasan, cara penyajian, hingga memberikan warna tampilan yang unik dan berbeda dari pecel biasanya. Mengubah pecel dari makanan biasa dan murah menjadi konsep makanan modern dengan rasa berkualitas dengan kemasan modern.

Minuman yang mulai muncul di daftar menu rumah makan dan restoran ternama, misalnya bandrek, aneka kopi asli Nusantara, ronde dan minuman segar lainnya dari racikan buah-buahan. Pewarna minuman ini berbahan alami dari teh, secang atau warna daun serta buah itu sendiri. Kemasan minuman ini tampak menawan dan menggugah selera karena kemasan mangkok indah dan bersih dengan sentuhan artistik tertentu. 

dari berbagai sumber

Cari Menu Sari Rasa

Cetak Halaman Ini

Peta Sari Rasa

Formulir Kontak Sari Rasa

Nama

Email *

Pesan *